Aisyah Jamela

Hanyalah seorang wanita biasa Yang dilahirkan dan dibesarkan di-Desa. Yang jauh dari kebisingan Kota. Alumni UIN Medan Sumatera Utara Tamat tahun 1992. Seja...

Selengkapnya
Navigasi Web
174. Merpati Tak Pernah Ingkar Janji (Pentigraf).

174. Merpati Tak Pernah Ingkar Janji (Pentigraf).

174. Merpati Tak Pernah Ingkar Janji.

Sudah lama sekali Agil ingin memelihara burung merpati. Hingga suatu hari dibelinyalah tiga ekor burung merpati dengan uang yang ia tabung selama empat bulan. Setiap hari dengan penuh ketelitian ia memberi makan dan minum ketiga merpati kesayangannya.

Sudah hampir dua bulan burung merpati dikurung dalam kandang dibawah kolong rumah. Dan pada suatu pagi yang cerah atas saran ibunya merpati dilepas. Mulailah ketiga merpati tersebut menggerak-gerakkan sayapnya dan terbang rendah kemudian terbang ke atap rumah. Agil terus saja memperhatikan kemana merpati kesayangannya terbang. Hingga akhirnya ketiga merpati itu terbang tinggi hilang dari pandangan. Agil bocah kecil yang baru duduk di kelas V SD itupun langsung masuk ke rumah dan menangis. Dia menyalahkan ibunya yang telah menyuruh melepaskan merpati kesayangannya. Ibunya meyakinkan putranya bahwa merpatinya pasti pulang.

Hingga azan zuhur tiba, ketiga merpati itu tak kunjung pulang. Agil kembali menangis karena membayangkan merpatinya tidak makan siang. Azan magribpun tiba dan tetap tidak ada tanda-tanda bahwa merpatinya pulang. Agil shalat magrib dan kembali menangis serta merengek minta dibelikan merpati sebagai pengganti merpatinya yang hilang. Belum sempat ibunya menjawab keinginan putranya, tiba-tiba terdengar suara diatas seng rumahnya. Agil mengintip dari jendela dan terlihat ketiga merpatinya beriringan berjalan menuju kandang dan masuk secara bergantian. Agil tersenyum bahagia dan ternyata benar kata ibunya bahwa merpatinya pasti pulang karena merpati tak pernah ingkar janji.

Langkat 06 Juli 2020

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

Kereeeen bgt. Sukses ya bu

07 Jul
Balas

Terima kasih ya Bu.

07 Jul

mantaap bu, salam kenal dan salam literasi

06 Jul
Balas

Terima kasih ya Bu dan salam kenal kembali.

06 Jul

Keren Pentigrafnya Bund. Sukses selalu dan barakallahu fiik

06 Jul
Balas

Terima kasih ya Bunda dan sukses selalu buat Bunda.

06 Jul

Keren bunda pentigraf nya. Terimakasih telah setia berkunjung ke sriyonospd.gurusiana.id

06 Jul
Balas

Terima kasih ya Pak Blangkon dan salam sukses.

06 Jul

Pasti Agil seneeeng banget!

07 Jul
Balas

Iya Bu, seneng banget. Sukses ya Bu.

07 Jul

Merpatinya pulang bukan karena nggak ingkar janji. Tapi karena ada google map. Hihihi. Keren bu Hajjah

06 Jul
Balas

Wow cerdas banget merpatinya ya Bu Ayu bisa nengok google map semoga oyen juga bisa ya Bu hehehehe

06 Jul

Keren Bu cantik, sukses selalu

07 Jul
Balas

Terima kasih ya Bu dan salam sukses.

07 Jul

Hahah

06 Jul
Balas

Terima kasih ya Bu

07 Jul

Keren bu, benar tuh. Makanya sama kami merpati itu lambang cinta suci. Tak pernah ingkar janji.

06 Jul
Balas

Terima kasih ya ibu cantik dan sukses selalu untuk Bu Susi.

06 Jul

wah, senang dong

06 Jul
Balas

Hehehe...iya Bu

06 Jul

wuih senengnya si AGIL he..he..

06 Jul
Balas

Hehehe, Mkasih ya Pak.

06 Jul

Harus belajar sama merpati niih..hehee..merpati, salah satu hewan yg pintar, dahulu kala dijaman kerajaan merpati setia jadi pengantar surat2 rahasia..karena itu merpati terkenal setia..pentigrafnya cantik bun...salam sukses selalu.

06 Jul
Balas

Hehehe...udah mulai mumet inj Pak mau menulis apa....Mkasih ya Pak dan salam sukses

06 Jul

Keren, merpati salah satu simbol cinta

06 Jul
Balas

Iya Bu, terima kasih ya Bu

06 Jul

Luar biasa.. ternyata benar ya bun.. merpati tak pernah ingkar janji... keren

06 Jul
Balas

Iya Bu dan ini benar2 terjadi Bu. Mkasih ya Bu dan salam sukses.

06 Jul

Mantap pentigraf anaknya......... sukses selalu ibu .... sudah saya follow juga salam persahabatan dari Jogjakarta

07 Jul
Balas

Terima kasih ya Pak dan saya sudah follow kembali ya Pak.

07 Jul

Waw keren...merpati tahu tuannya sangat menyayangi...sukses bund

06 Jul
Balas

Mkasih ya Bu dan salam sukses.

06 Jul

Mantap Bu pentigrafnya, dan terimakasih tlsh rutin berkunjung ke vila saya

07 Jul
Balas

Sama2 ya Bu, terima kasih juga karena selalu setia singgah ke gubuk saya.

07 Jul



search

New Post